Waterski Festival 2024 Menyatukan Masyarakat Berbagai Daerah Di Sulut @Megamas Manado

Antusias masyarakat Sulawesi Utara menyimak langsung aksi atraktif tim ski show dari Australia, menjadi bukti olahraga ski air diminati didaerah ini dan dinantikan sejak lama.

Darwin Muksin, Penjabat Sementara (PJS) Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengatakan, ajang ski air juga memberi penyatuan masyarakat dari berbagai daerah, berkumpul bersama menyimak kegiatan event berskala internasional tersebut.

“Banyak penontonnya dan ditambah dengan situasi kondusif selama kegiatan tiga hari dilaksanakan oleh pemerintah provinsi, ini membuktikan kita bisa menjadi tuan rumah yang baik di saat event berskala internasional berlangsung di daerah yang kita cintai, dan masyarakat daerah bertemu serta menyatu di kegiatan ini,” ujarnya saat menghadiri closing ceremony North Sulawesi Waterski Festival 2024, Minggu (6/10/2024).

Kehadiran event internasional ini akan membawa nama baik Sulut di mata Dunia karena nanti kedepan daerah Sulut pasti akan dipercayai pada event internasional lainnya . Sementara pada setiap sektor yang akan dimajukan pemerintah akan berdampak positif karena promosi keunggulan daerah ditonjolkan pada event Internasional tersebut.  

dikutip dari : RRI.co.id

More
Activities